Permainan Koding untuk anak-anak (Coding Games for Kids) saat ini menjadi lebih populer. Tentu hal ini dikarenakan perkembangan teknologi yang luar biasa. Pengetahuan akan teknologi dirasa sangat perlu diketahui anak sejak dini. Terlepas dari apakah nanti Aira akan berkecimpung di dunia teknologi informasi, Bumin lebih melihat sebagai salah satu permainan menarik untuk mengasah logika berpikir Aira. Di usia keemasannya saat ini, permainan yang beragam tentu akan membantu perkembangan kognitif dan psikologisnya. Dan, yang pasti, beragam permainan akan menghilangkan kebosanan anak di rumah. Juga, untuk mengisi waktu berkualitas kita bersama anak. Sehingga terbentuk bonding yang kuat dengan anak. Yuk, kita cek cara pembuatan dan bermain permainan koding ini!